Yuk! Belajar Sejarah Batik Indonesia di Museum Batik Pekalongan

Yuk! Belajar Sejarah Batik Indonesia di Museum Batik Pekalongan

Tak hanya dikenal sebagai Kota Batik, Pekalongan juga punya museum yang menyimpan koleksi batik bernilai sejarah. Museum Batik Pekalongan juga sebagai pengingat bahwa kerajinan asli Indonesia ini merupakan karya anak bangsa harus dilestarikan.

Museum Batik Pekalongan terletak di Jl. Jetayu No. 3, Panjang Wetan, Kota Pekalongan, Jawa Tengah. Lokasinya berada di pusat kota, tidaklah sulit untuk menemukan museum ini. Menuju museum hampir ada di setiap petunjuk arah.

Masuk ke lokasi museum, pengunjung akan ditarik retribusi sebesar Rp 5.000 untuk umum, dan Rp 1.000 untuk pelajar.

Museum batik ini mulai beroperasi pada tahun 1972. Bangunan museum yang bergaya kolonial ini merupakan bekas kantor keuangan pabrik gula yang telah ada sejak tahun 1906.

Setelah zaman kemerdekaan, gedung ini berulang kali beralih fungsi. Gedung ini pernah menjadi Kantor Walikota.

Meski berusia lebih dari satu abad, bangunan ini tampak terawat dengan baik. Bangunan ini memiliki halaman yang tidak terlalu luas, berbentuk memanjang yang juga dijadikan tempat parkir.

Di dalam gedung, pengunjung akan menyaksikan koleksi sejarah yang mengagumkan. Ruang pameran tertata dengan apik dan enak dipandang.

Terdapat koleksi ribuan batik mulai dari batik kuno berusia ratusan tahun, lawasan hingga modern. Kain batik tersebut ada yang berasal dari daerah pesisir dan pedalaman Jawa, koleksi dari Sumatera, Kalimantan hingga Papua.

Ada juga wayang beber berusia ratusan tahun yang berbuat dari kain batik, alat tenun tradisional dan sejumlah canting tulis.

Tidak hanya memamerkan koleksi batik, Museum Batik Pekalongan juga memiliki program pelatihan membatik. Program ini terbuka untuk umum.

Pengunjung yang datang dapat belajar membatik. Museum Batik juga tak segan jemput bola, mendatangi masyarakat, sekolah atau institusi untuk mengenalkan dan melestarikan budaya warisan leluhur yang tak ternilai ini.

Baca juga: Alternatif Menikmati Liburan Akhir Pekan di Pantai Depok di Pekalongan

Yuk! Belajar Sejarah Batik Indonesia di Museum Batik Pekalongan
Belajar membatik di museum

Lokasi Museum Batik Pekalongan:
Jl. Jatayu No.3, Panjang Wetan, Kec. Pekalongan Utara, Kota Pekalongan, Jawa Tengah 51141
Jam operasional: 08.00 – 15.00 WIB
Telp. (0285) 431698
Tiket: Rp 5.000 (umum), Rp. 1.000 (pelajar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *