Es Krim Mas Doto: Pecinta Es Krim Wajib Coba Kuliner Jadul Ini!

ES KRIM MAS DOTO, BOGOR – Jalan-jalan di Bogor tak lengkap rasanya jika tidak mencicipi aneka kuliner lezat di kota ini. Bogor memang terkenal dengan surga kulinernya, mulai dari makanan tradisional hingga modern yang siap memanjakan lidah wisatawan.

Salah satu jajanan yang paling diburu pelancong adalah Es Krim Mas Doto. Ya, es krim jadul ini memang berbeda dari es krim kebanyakan. Selain murah, rasa yang ditawarkan bikin pembeli ketagihan.

Bertempat di Jalan Sukasari 1, Kedai Mas Doto terbilang sederhana. Hanya menggunakan gerobak tua berwarna biru yang terparkir di trotoar. Namun, siapa sangka, dibalik penampilannya yang sederhana, kedai ini mampu menyedot pelanggan dari berbagai kalangan.

Jejeran mobil yang mengantre di sepanjang jalan merupakan pemandangan yang lumrah.

Es Krim Mas Doto: Pecinta Es Krim Wajib Coba Kuliner Jadul Ini!

Untuk mendapatkan es krim enak ini pengunjung hanya perlu merogoh kocek Rp 12.000 saja. Es krim rasa durian merupakan yang paling diminati. Selain durian, disini juga menyediakan rasa coklat.

Tidak jarang pelanggan menggabungkan rasa durian dan coklat.

Yang unik, cara penyajiannya akan mengingatkan pengunjung akan masa kecil. Es krim akan disajikan menggunakan cone, gelas plastik atau roti tawar yang dibalut dengan kertas coklat yang biasa digunakan untuk sampul buku.

Baca juga: Menikmati Lezatnya Menu Istimewa Djoeragan Resto & Lounge Bogor

Es Krim Mas Doto: Pecinta Es Krim Wajib Coba Kuliner Jadul Ini!

Es Krim racikan Mas Doto ini bisa dibiliang jajanan legendarisi di Kota Bogor. Rasanya yang enak dan bertekstur lembut telah memanjakan pelanggannya sejak tahun 1990. Porsinya yang tebal membuat pembeli bisa melahap sampai puas.

Setelah Mas Doto meninggal, usaha es krim dilanjutkan oleh penerusnya. Meski telah berpindah generasi, kualitas rasanya tetap enak. Hal ini karena cara pembuatan dan alat-alat tradisional yang digunakan tetap dipertahankan.

Nah, jika kamu punya rencana jalan-jalan di Kota Hujan, jangan lupa mampir kesini ya. Sekali mencoba, pasti ketagihan. Sayang kan, jika melewatkan es krim legendaris ini begitu saja.

Alamat :
Jl. Sukasari 1 No.20, RT.06/RW.02, Sukasari, Kec. Bogor Tim., Kota Bogor, Jawa Barat 16142
Jam Operasional: 11.30 – 17.30 WIB
HP. 0813 8477 8850

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *