Curug Pitu Banjarnegara, Wisata Alam yang Indah dan Menakjubkan

Curug Pitu Banjarnegara, Wisata Alam yang Indah dan Menakjubkan

Kabupaten Banjarnegara memiliki banyak obyek wisata air terjun indah dan alami, salah satunya Curug Pitu. Wisata Curug Pitu Banjarnegara adalah salah satunya. Wisata curug ini menawarkan air terjun yang jernih dan segar serta alamnya yang beriklim sejuk.

Lokasi Curug Pitu berada di Desa Kemiri, Kecamatan Sigaluh, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Tempatnya masih sangat alami. Untuk menuju kesini sebaiknya kamu menggunakan bantuan Google Maps agar lebih cepat sampai.

Jalan menuju area Curug Pitu lumayan baik untuk dilalui mobil. Pemandangan ladang, perkebunan dan perbukitan siap memanjakan mata sepanjang jalan.

Hanya dengan Rp 4.000 kamu bisa memasuki kawasan Curug Pitu. Tempat parkirnya cukup luas, bisa menampung sampai 20 mobil. Dari tempat parkir, pengunjung harus jalan kaki menyusuri jalan setapak menuju area air terjun.

Sesampainya di air terjun, kamu akan disambut pemandangan yang mempesona. Suasana yang tenang, segar dan bersih ini cocok sekali buat kamu yang menyukai liburan bernuansa alam.

Dinamakan Curug Pitu, karena curug ini memiliki 7 tingkatan. Jarak antar tingkatan sekitar 30 meter. Pengunjung bisa menjangkau air terjun paling atas dengan menaiki tangga yang berada di sisi air terjun.

Dari ketujuh air terjun tersebut, air terjun yang terbawah merupakan air terjun yang paling tinggi. Ketinggiannya mencapai 30 meter. Di bawah air terjun ini terdapat ceruk yang mirip dengan kolam. Di sinilah, pengunjung bisa merasakan kesegaran air curug yang sejuk dengan berendam, mandi atau hanya sekedar membasuh wajah.

Akan tetapi, kamu harus hati-hati jika mandi di bawah air terjun karena seringkali kerikil batu sekepalan tangan ikut hanyut terbawa air terjun.

Di lokasi wisata ini, tidak ada penjual makanan atau souvenir. Namun, di akhir pekan beberapa penduduk lokal ada yang menjajakan makanan sederhana. Ada juga yang menjual hasil pertanian lokal seperti salak pondoh, jambu biji, dan durian jika sedang musimnya. Tentu harganya masih lebih murah dibandingkan di tempat lain.

Jika kamu ingin menikmati air terjuan dalam suasana tenang, datanglah pada hari biasa. Obyek wisata ini akan ramai pengunjung pada akhir pekan atau musim liburan.

Baca juga: Candi Arjuna, Destinasi Wisata Populer di Dataran Tinggi Dieng

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *