Wana Wisata Ternadi Kudus, Surga Tersembunyi di Puncak Bukit

WISATA TERNADI KUDUS, JAWA TENGAH – Liburan akhir pekan ini bingung mau kemana? Mau ke pantai bosan, mau wisata kuliner juga sudah biasa. Bila tidak kunjung menemukan tempat yang recomended, bisa kacau akhir pekanmu.

Tapi, jangan bersedih dulu. Karena tulisan ini akan membahas sebuah destinasi wisata yang sedang hits di Kabupaten Kudus, yaitu Wana Wisata Ternadi.

Saat ini Wana Wisata Ternadi telah menjadi tempat rekreasi kebanggaan warga Kudus. Primadona baru bagi traveler pecinta wisata alam terbuka.

Dari ketinggian Wisata Ternadi wisatawan dapat menyaksikan bentang alam yang memukau. Pemandangan dari atas sangat bagus. Melalui gardu pandang yang telah disediakan, keindahan Kudus bisa pula kamu nikmati.

Udaranya sejuk, bersih dan masih alami. Suasananya sangat tenang, jauh dari pemukiman. Cocok sekali buat kamu yang sedang mencari suasana damai.

 

Wana Wisata Ternadi Kudus, Surga Tersembunyi di Puncak Bukit
Foto: Ghodin Wahyu

 

Harga Tiket

Wisatawan yang ingin melihat keindahan Wisata Ternadi Kudus akan dikenakan tiket sebesar Rp 5.000. Sangat terjangkau untuk semua kalangan.

Untuk biaya lain, seperti ongkos parkir juga tak kalah murah. Biaya parkir sepeda motor Rp 2.000 dan parkir mobil sebesar Rp 5.000.

Dengan biaya super murah seperti ini, maka tidak heran jika tempat ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Senang-senang bisa terwujud tanpa perlu modal banyak.

 

BACA JUGA: De Mangol Gunungkidul, Spot Foto Kekinian Berada di Puncak Bukit

 

Fasilitas

Tempat wisata yang menampilkan panorama memukau ini mulai dikenal banyak orang. Tidak hanya oleh warga Kudus saja, namun wisatawan dari luar kota.

Supaya mendukung kenyamanan pengunjung selama berwisata, pengelola Wisata Ternadi telah menyiapkan fasilitas yang lengkap. Tidak mewah, namun mampu mencukupi kebutuhan pengunjung.

Tersedia toilet bersih dan mushola yang nyaman digunakan. Pengunjung juga dapat memanfaatkan gazebo untuk duduk-duduk santai atau istirahat.

Ada taman dengan warna warni bunga yang sedap dipandang. Tidak sedikit pengunjung memilih taman bunga sebagai tempat foto.

Untuk mendapatkan hasil foto yang maksimal sebaiknya gunakan gardu pandang. Sebab spot foto yang disiapkan pengelola ini sengaja dibikin untuk memberikan pengalaman fotografi yang fun.

Fasilitas yang lain disiapkan adalah area parkir. Hanya saja tempat parkir ini letaknya cukup jauh dari lokasi wisata. Jaraknya sekitar 3 kilometer.

Untuk menjangkaunya, wisatawan biasanya menggunakan jasa ojek yang mangkal di area parkir. Biaya sewa ojek Rp 15.000, dengan waktu tempuh sekitar 5 menit.

Jika kamu ingin menguji kekuatan otot kaki, silahkan pilih jalan kaki menuju tempat wisata. Sebaiknya dilakukan dengan jalan perlahan sambil menikmati pemandangan kanan-kiri. Waktu tempuhnya kira-kira 30 menit.

 

Wana Wisata Ternadi Kudus, Surga Tersembunyi di Puncak Bukit
Foto: Angga Adytua

 

Daya Tarik Wisata Ternadi Kudus

Menikmati Kudus dari Ternadi memang tidak ada duanya. Sungguh indah. Hawanya sejuk, bersih dan alami. Suasananya juga sangat tenang khas pegunungan.

Pesona yang mengesankan tersebut mendadak viral di media sosial. Membuat wisatawan penasaran dengan keindahan Wisata Ternadi.

Tidak butuh waktu lama obyek wisata ini berhasil memikat masyarakat. Pengunjung selalu datang setiap saat. Dan akan semakin ramai ketika akhir pekan tiba atau memasuki musim liburan.

Daya tarik utama Wana Wisata Ternadi adalah bentang alamnya yang memukau. View-nya menyegarkan sejauh mata memandang.

Tidak hanya itu. Pengunjung juga dapat menyaksikan megahnya Gunung Muria dengan jelas. Karena gunung tersebut tepat di hadapan Wisata Ternadi.

Pemandangan yang epik ini akan sirna begitu saja apabila tidak diabadikan dalam foto. Di beberapa titik, terdapat spot foto dengan desain menarik dan kekinian. Memanfaatkan spot foto itu hasil foto bakal lebih spektakuler.

 

Wana Wisata Ternadi Kudus, Surga Tersembunyi di Puncak Bukit
Foto: Aqhu Kamoe

 

Lokasi Wisata Ternadi Kudus

Apabila kamu punya rencana mengunjungi Wana Wisata Ternadi, alamatnya ada di Desa Ternadi, Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *